Fatwa Asy-Syaikh Al-‘Allamah Ibnu Baz rahimahullah
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
س: أنا مدرس وتزوجت بمدرسة ورزقنا بطفلة، ونحن نعيش في مشاكل بسبب أهلها وأقاربها وأصحابها ولا أرى حلًا سوى منعها عن العمل، هل يجوز لي ذلك؟
Tanya: Aku seorang guru dan telah menikah dengan seorang guru wanita, kami telah dikaruniai seorang putri, tetapi sungguh kami hidup dalam berbagai masalah disebabkan oleh keluarga, kerabat dan teman-temannya, dan aku tidak mendapatkan solusi kecuali dengan melarangnya bekerja, apakah perbuatanku ini dibolehkan?
ج: يجوز لك منع زوجتك من العمل وإلزامها بالقرار في بيتها والتفرغ لتربية أولادها والعناية بأمرك وليس لها أن تعمل خارج المنزل إلا برضاك وإذنك إذا قمت بما تحتاج إليه، لأنك القيم عليها، كما في الآية من سورة النساء: {الرِّجَالُ قَوَّامُونَ عَلَى النِّسَاءِ بِمَا فَضَّلَ اللَّهُ بَعْضَهُمْ عَلَى بَعْضٍ وَبِمَا أَنْفَقُوا مِنْ أَمْوَالِهِمْ} (سورة النساء:34)
Jawab: Dibolehkan bagimu (wahai suami) untuk melarang istri bekerja dan menyuruhnya tetap dirumahnya, berkonsentrasi dalam mendidik dan mengasuh anak-anaknya, dan perhatian terhadap urusanmu.
Dan tidak dibenarkan baginya bekerja diluar rumah tanpa izin dan persetujuanmu; jika engkau sanggup memenuhi kebutuhannya.
Karena engkau adalah pemimpin yang bertanggung jawab mengurusnya, sebagaimana firman Allah ta’ala dalam surat An-Nisa,
الرِّجَالُ قَوَّامُونَ عَلَى النِّسَاءِ بِمَا فَضَّلَ اللَّهُ بَعْضَهُمْ عَلَى بَعْضٍ وَبِمَا أَنْفَقُوا مِنْ أَمْوَالِهِم
“Kaum laki-laki itu adalah pemimpin bagi kaum wanita, oleh karena Allah telah melebihkan sebagian mereka (laki laki) atas sebagian yang lain (wanita), dan karena mereka (laki laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka.” (An-Nisa: 34) [Majmu’ Al-Fatawa, 188/21]
Al-Ustadz Muhammad Qodri, Lc hafizhahullah (Pembina Markaz Ta’awun Dakwah dan Bimbingan Islam, Pimpinan Pesantren Tahfizhul Qur’an Markaz Tidzkar Kotamobagu Sulawesi Utara)
Sumber:
https://web.facebook.com/taawundakwah/posts/2224447034454762
https://www.instagram.com/p/BnCyBzUBmF6/
SUBSCRIBE YOUTUBE
http://bit.ly/sofyanruray
FOLLOW INSTAGRAM
http://bit.ly/igsofyanruray || http://bit.ly/igtaawundakwah
JOIN TELEGRAM
http://t.me/sofyanruray || http://t.me/taawundakwah || https://t.me/kajian_assunnah || https://t.me/kitab_tauhid
LIKE FACEBOOK
www.fb.com/sofyanruray.info || www.fb.com/taawundakwah
IKUTI TWITTER
https://twitter.com/sofyanruray
KLIK WEBSITE
www.sofyanruray.info || www.taawundakwah.com
INSTAL ANDROID
http://bit.ly/androidsofyanruray
GABUNG GROUP WA
08111377787
