Mengapa Aku Sulit Bersyukur?
Saudaraku, adakah orang yang tidak menyayangi diri sendiri?
Jika pun ada, tentu hal itu berdasarkan sebab-sebab yang menjadikannya tidak peduli terhadap diri sendiri. Sebab-sebab berupa cita-cita yang tidak tercapai, pekerjaan yang sulit didapat, jodoh yang tak kunjung bertemu, ekonomi yang kian memburuk, hubungan kekerabatan yang kian retak, dan segala permasalahan duniawi lainnya yang apabila tidak disikapi dengan mengedepankan keimanan yang kokoh, tentu akan membawa seseorang pada kekecewaan dan keputusasaan.
Pentingnya iman yang kokoh
Iman yang kokoh sejatinya adalah suatu perkara yang amat penting dan semua orang menyadarinya sebagai prioritas yang mesti selalu ditingkatkan kualitasnya. Namun, betapa banyak pula orang yang mengabaikan pentingnya memprioritaskan iman. Sehingga apapun yang menimpanya, tetap saja ia melihatnya dari sudut pandang negatif. Terlebih lagi, jika hal itu adalah cobaan berupa permasalahan-permasalahan duniawi, akan semakin menambah kekecewaan dan keputusasaannya terhadap karunia Allah. Na’udzubillah …
Padahal, apabila ia melihat karunia Allah berupa kesehatan, waktu luang, dan berbagai kenikmatan, yang sejatinya sangat jelas bisa terlihat itu, tentu ia akan merasakan betapa Allah sangat menyayangi dan mengasihinya. Adapun segala permasalahan duniawi yang dihadapi, maka dengan keimanan yang kokoh, ia akan mampu untuk bersikap bijak dengan mengembalikan semuanya kepada ketentuan (takdir) yang telah Allah tetapkan.
Sumber :@https://muslim.or.id/69744-mengapa-aku-sulit-bersyukur.html
Barakallahu fiikum ____~~~~~~~~~~~~~~~~
https://t.me/Berbagi_Kebaikan
BerbagiKebaikanBerbagi info peluang amal sholih dan ketaatan… Untuk bekal kita menghadapi Yaumul Mizan…