╔══❖•ೋ°° ೋ•❖══╗

*SBUM*
*Sobat Bertanya*
*Ustadz Menjawab*

╚══❖•ೋ°° ೋ•❖══╝

*NO : 5⃣3⃣3⃣*

*Dirangkum oleh Grup Islam Sunnah | GiS*
https://grupislamsunnah.com

*Kumpulan Soal Jawab SBUM*
*Silakan Klik :* https://t.me/GiS_soaljawab

═══════ ° ೋ• ═══════

*Judul bahasan*
*HUKUM TINGGAL BERSAMA*
*KELUARGA BESAR*

*Pertanyaan*
Nama : Fitri Indriany
Angkatan : 03
Grup : 28
Domisili : Purwakarta

بسم الله الرحمن الرحيم

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Semoga Ustadz beserta keluarga senantiasa dalam lindungan dan limpahan rahmat Allah Subhaanahu Wa Ta’ala. Aamiin.

Afwan ijin bertanya Ustadz, bolehkah dalam satu rumah tinggal beberapa kepala rumah tangga ?

Ada 1 keluarga rumahnya besar, si kaka dalam hal ini sedangkan adik-adiknya belum punya rumah pengin ikut numpang bareng suami dan anak-anaknya.

Apakah diperbolehkan dalam hukum Islam ?

جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.

*Jawaban*

وعليكم السلام ورحمة اللّه وبركاته

بسم الله

والصلاة والسلام على رسول الله،أمابعد.

Pada dasarnya tidak mengapa jika bisa menghindari fitnah dan tidak tinggal permanen bersama mereka. Namun akan terjadi ikhtilat karena ada saudara ipar di sana. Dan ipar merupakan non mahram. Jadi pasti akan menimbulkan masalah di kemudian hari.

Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda,

إِيَّاكُمْ وَالدُّخُولَ عَلَى النِّسَاءِ فَقَالَ رَجُلٌ مِنَ الأَنْصَارِ يَا رَسُولَ اللَّهِ أَفَرَأَيْتَ الْحَمْوَ . قَالَ الْحَمْوُ الْمَوْتُ

“Berhati-hatilah kalian masuk menemui wanita.” Lalu seorang laki-laki Anshar berkata, “Wahai Rasulullah, bagaimana pendapat Anda mengenai ipar ?” Beliau menjawab, “Hamwu (ipar) adalah maut.”
(HR. Bukhari 5232 dan Muslim 2172).

Kemudian memahami potensi konflik dan mengendalikan ego.Tinggal satu rumah dengan saudara yang sudah berkeluarga juga akan menimbulkan persaingan di antara keluarga.

Maka sebaiknya tinggal sendiri saja dengan keluarga sendiri, ketika ingin membantu saudara maka bisa kita bantu finansial untuk mencari kontrakan sederhana yang biayanya terjangkau.

والله تعالى أعلم بالصواب

Dijawab oleh : Ustadz Wukir
Saputro, Lc.

═══════ ° ೋ• ═══════

*Official Account Grup Islam Sunnah (GiS)⁣⁣*

WebsiteGIS:
https://grupislamsunnah.com
Fanpage: web.facebook.com/grupislamsunnah
Instagram: instagram.com/grupislamsunnah
WebsiteGBS: grupbelanjasunnah.com
Telegram: t.me/s/grupislamsunnah
Telegram Soal Jawab: https://t.me/GiS_soaljawab
YouTube: bit.ly/grupislamsunnah

View Source


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Discover more from Al-Qur'an Application

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading