Rabu, 02 Nopember 2022
بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا، وَرِزْقًا طَيِّبًا، وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
“Yaa Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rizki yang halal dan amal yang diterima…
Mengapa Bacaan Al Qur’an Tidak Memberikan Kesembuhan ?
Syeikh Muhammad bin Sholeh Al Utsaimin rahimahullah berkata,
“Al-Qur’an merupakan obat dan penyembuh. Seandainya ada seseorang yang membacakan Al Qur’an (kepada orang yang sakit) namun orang yang membacakan Al Qur’an ini lalai atau ragu terhadap manfaat penyembuhan dari Al Qur’an, maka si sakit tidak akan mendapatkan pengaruh manfaat dari bacaannya tersebut.
Begitupula seandainya seseorang membacakan Al Qur’an kepada orang yang sakit, akan tetapi si sakit ini ragu akan manfaat penyembuhan dari Al Qur’an, maka ini juga tidak akan berpengaruh terhadapnya.
Agar Al-Qur’an ini dapat mendatangkan manfaat kesembuhan, maka orang yang membaca Al Qur’an dan orang yang dibacakan Al Qur’an haruslah mengimaninya (yakni meyakini bahwa Al Qur’an merupakan perantara untuk menyembuhkan).”
فتاوى نور على الدرب .ا
Sumber :@Boristanesia
Barakallahu fiikum…
~~~
https://t.me/Berbagi_Kebaikan
BerbagiKebaikanBerbagi info peluang amal sholih dan ketaatan… Untuk bekal kita menghadapi Yaumul Mizan…
Leave a Reply