Selasa, 24 Januari 2022
بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا، وَرِزْقًا طَيِّبًا، وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
“Yaa Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rizki yang halal dan amal yang diterima…
Yang kelak akan menjadi pemberat di timbangan pada hari kiamat bukanlah sekedar banyaknya ikut kajian sana sini, bukan pula sekedar jago berbahasa arab, atau deretan kitab yang sudah selesai dikaji.
Atau seringnya menulis atau memposting yang baik di media sosial. Bukan sekedar share dan like, titip jempol semata tanpa ada perubahan di dalam diri.
Akan tetapi yang bernilai kelak adalah amal perbuatan yang ikhlas yang terlahir dari itu semua, semakin sesuainya diri seseorang dengan petunjuk Nabi, jalan hidup Nabi, baik secara lahir maupun batin.
Sungguh Allah berfirman di dalam Al Qur’an,
“Inilah Surga sebagai balasan atas yang telah kalian amalkan.”
Dan Dia tidaklah berfirman,
“Inilah Surga sebagai balasan atas yang telah kalian ketahui.”
@BorisTanesia
Barakallahu fiikum ____
BerbagiKebaikanBerbagi info peluang amal sholih dan ketaatan… Untuk bekal kita menghadapi Yaumul Mizan…
Leave a Reply