❁ ﷽ ❁ SUDAHKAH TAKUT KPD ALLAH !? (1). Yahya bin Mu’adz رحمه الله ditanya :”Siap…

❁ ﷽ ❁

SUDAHKAH TAKUT KPD ALLAH !?

(1). Yahya bin Mu’adz رحمه الله ditanya :
“Siapa manusia yang paling aman kelak pada hari Kiamat ?” Beliau menjawab : “Orang yang hari ini paling takut kepada Allah” (Al-Ihyaa’ IV/159)

(2). Ibrahim bin Sufyan رحمه الله berkata :
“Apabila perasaan takut kepada Allah telah bersemayam di hati, maka ia akan membakar nafsu darinya” (Madaarijus Saalikiin I/550)

(3). Hasan al-Bashri رحمه الله berkata :

“Orang yang paling cerdas adalah orang yang paling sering menangis karena ia takut kepada Allah” (Az-Zuhd Imam Ibnul Mubarak hal 41)

(4). Zaadzaan Abu Umar رحمه الله berkata :
“Barangsiapa yang menangis karena takut siksaan Neraka, maka Allah akan melindunginya, dan barangsiapa yang merindukan Surga, maka Allah pun akan menempatkannya di sana” (At-Takhwiif 41)

(5). Imam Ibnul Jauzi رحمه الله berkata :
“Wahai hamba Allah ! Mengapa hatimu tidak juga khusyu’ !? Mengapa telingamu tidak juga mau mendengar !? Mengapa doamu tidak juga dikabulkan !? Mengapa matamu tidak juga menangis !? Mengapa perutmu tidak juga kenyang dengan yang haram !? Mengapa amal baikmu tidak juga diangkat !? Wahai saudaraku, siapakah di antara kalian yang telah menyibukkan dirinya untuk melayani Rabb yang berhak disembah dan dipuji !? Siapakah di antara kalian yang takut akan akhir yang paling buruk !?” (Bustaanul Waa’izhiin hal 39)

Ustadz Najmi Umar Bakkar
Referensi :@najmiumar

Barakallahu fiikum ____
~~~~
https://t.me/Berbagi_Kebaikan

BerbagiKebaikanBerbagi info peluang amal sholih dan ketaatan… Untuk bekal kita menghadapi Yaumul Mizan…


View Source


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Discover more from Al-Qur'an Application

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading