Jum’at, 28 Juli 2023M
بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا، وَرِزْقًا طَيِّبًا، وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
“Yaa Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rizki yang halal dan amal yang diterima…
SALAH SATU TANTANGAN FIGUR PUBLIK
Salah satu tugas terberat seorang guru/ustaznya artis/ figur publik adalah mengatakan yang haq itu haq dan batil itu batil atas kelakuan si artis/figur publik yang ingin dan mulai berhijrah.
Kalau tidak, sulit untuk hijrah sebenarnya, apalagi dengan dalih hijrah kudu pelan-pelan. #jangansungkan
Dikasih contoh biar mudah dipahami:
1. Hijrah katanya tapi masih jadi foto model perempuan dengan dandanan super cantik.
2. Hijrah katanya tapi masih suka membuat konten video joget terlebih lagi perempuan berdandan super cantik.
3. Hijrah katanya tapi masih suka membuat konten video dan di dalamnya terjadi ikhtilath (bercampur laki-laki bukan mahram).
4. Hijrah katanya tapi membiarkan istrinya dalam keadaan berdandan super cantik diwawancari oleh lelaki bukan mahram.
5. Hijrah katanya tapi masih suka berdandan super cantik saat menghadiri resepsi pernikahan.
Bro dan sis artis/figur publik terutama yang muslim…
Pahami dan yakini itu semua haram dan dosa-dosa besar, pelakunya dianggap munafik dalam agama Islam dan diancam tidak mencium bau surga berdasarkan hadits-hadits sahih.
Saya tidak tahu apakah ustadznya memberitahu atau tidak?!?! Atau mungkin ikut-ikut memperlihatkan kecantikan dan dandanan istrinya di hadapan orang banyak?!?!
Tetapi, Walhamdulillah banyak artis/figur publik yang sudah hijrah dan benar-benar hijrah;
sibuk dengan majelis ilmu dan berusaha mengamalkannya dengan maksimal.
menjauhi hiruk pikuknya popularitas dan ketenaran walau dalam balutan baju lain.
Semoga kita semua di atas Iman dan ketaatan.
Ditulis oleh Ustadz Ahmad Zainuddin, Lc
Diterbitkan 4 September 2021
Barakallahu fiikum ____
~~~~
https://t.me/Berbagi_Kebaikan
BerbagiKebaikanBerbagi info peluang amal sholih dan ketaatan… Untuk bekal kita menghadapi Yaumul Mizan…
Leave a Reply