* SEORANG MUKMIN BERADA DI BAWAH NAUNGAN SEDEKAHNYA* Dari ‘Uqbah bin ‘Amir rad…

* SEORANG MUKMIN BERADA DI BAWAH NAUNGAN SEDEKAHNYA*

Dari ‘Uqbah bin ‘Amir radhiyallahu’anhu berkata, Rasulullah shalallahu alaihi wasallam bersabda,

“Sungguh sedekah itu akan memadamkan panas alam kubur. Seorang mukmin akan berteduh di bawah naungan sedekahnya pada hari kiamat.”

HR. ath-Thabrani (788) dan dihasankan oleh asy-Syaikh al-Albani dalam Shahihut Targhib (873), walaupun pada sanadnya terdapat Abdullah bin Lahi’ah, tetapi mendapatkan penguat dari rawi yang lain.

Al-Munawi rahimahullah berkata,

“Sesungguhnya sedekah dapat memadamkan panas dari pelakunya, yakni dari yang bersedekah karena mengharapkan wajah Allah dan ikhlas. (Panas alam kubur), yakni dari siksaan atau kesulitan kubur. Karena seorang yang bersedekah, tatkala ia memadamkan dan menghilangkan haus dan lapar orang fakir niscaya kelak ia akan diberikan balasan berupa sejuknya tempat tinggalnya, sebagai balasan yang setimpal.”

at-Taisir karya al-Munawi (jilid 1/hlm. 292).

Ash-Shan’ani rahimahullah berkata terkait hadits “Seseorang akan berteduh di bawah naungan sedekahnya pada hari kiamat.”

“Memungkinkan bahwa yang dimaksud adalah bayangan yang hakiki, Allah akan menjadikan sedekah menjadi bayangan yang hakiki. Atau yang dimaksud bahwa ia dalam penjagaan sedekah, yang dengan sebabnya ia akan selamat.”

at-Tanwir (jilid 3/hlm. 501).

عن عقبة بن عامر – رضي الله عنه – : قال : قال رسول الله صلى الله عليه وسلم – :
اﻟﺼﺪﻗﺔ ﻟﺘﻄﻔﺊ ﻋﻦ ﺃﻫﻠﻬﺎ ﺣﺮ اﻟﻘﺒﻮﺭ، ﻭﺇﻧﻤﺎ ﻳﺴﺘﻈﻞ اﻟﻤﺆﻣﻦ ﻳﻮﻡ اﻟﻘﻴﺎﻣﺔ ﻓﻲ ﻇﻞ ﺻﺪﻗﺘﻪ».

أخرجه الطبراني (٧٨٨) وحسنه الألباني في صحيح الترغيب (٨٧٣) وفيه ابن لهيعه لكنه قد توبع .

قال المناوي -رحمه الله – :
إن الصدقة لتطفئ عن أهلها. أي عن المتصدقين بها لوجه الله خالصا (حر القبور) أي عذابها أو كربها لأن المتصدق لما أخمد حر جوع الفقير بها وكسر تلهبه جوزي بتبريد مضجعه جزاء وفاقا.

التيسير للمناوي (٢٩٢/١).

قال الصنعاني – رحمه الله (وإنما يستظل المر ءيوم القيامة في ظل صدقته ) – : يحتمل أن المراد حقيقة الظل وانه تعالى يجعلها ذات ظل ، او المراد في كنفها وأنه بسببها ينجو

التنوير (٥٠١/٣).

*Mari saudara muslim yang dermawan.. Sisihkan sedikit dari rezeki Anda untuk mendukung operasional DAKWAH dalam menyebarkan kebaikan dengan ta’awun dan infak melalui rekening berikut ini:*

| Bank Syariah Indonesia
| Kode Bank [451]
| No. Rekening : 1184242374
| a.n : APENDI
| Konfirmasi : wa.me/+6282280288925

Kami mengucapkan terima kasih dan Jazaakumullahu Khairan atas donasi dan infak yang telah diberikan oleh para Donatur/Muhsinin. “Barakallahu fii Maalikum Wa ahliikum”

Telegram BIS: https://t.me/ilmusyar1
* Grup Whatsapp* :https://bit.ly/grupbis
•══════◎❅◎❦۩❁۩❦◎❅◎══════•

Share on WhatsAppWhatsApp Messenger: More than 2 billion people
in over 180 countries use WhatsApp to stay in touch with friends and
family, anytime and anywhere. WhatsApp is free and offers simple, secure,
reliable messaging and calling, available…


View Source


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *