𝗦𝗕𝗨𝗠
𝗦𝗼𝗯𝗮𝘁 𝗕𝗲𝗿𝘁𝗮𝗻𝘆𝗮
𝗨𝘀𝘁𝗮𝗱𝘇 𝗠𝗲𝗻𝗷𝗮𝘄𝗮𝗯
╚══꧁✿✿°°°°✿✿꧂ ══╝
𝗡𝗢 : 1⃣7⃣4⃣4⃣
𝗗𝗶𝗿𝗮𝗻𝗴𝗸𝘂𝗺 𝗼𝗹𝗲𝗵 𝗚𝗿𝘂𝗽 𝗜𝘀𝗹𝗮𝗺 𝗦𝘂𝗻𝗻𝗮𝗵 | 𝗚𝗶𝗦
https://grupislamsunnah.com
𝗞𝘂𝗺𝗽𝘂𝗹𝗮𝗻 𝗦𝗼𝗮𝗹 𝗝𝗮𝘄𝗮𝗯 𝗦𝗕𝗨𝗠
𝗦𝗶𝗹𝗮𝗸𝗮𝗻 𝗞𝗹𝗶𝗸 : https://t.me/GiS_soaljawab
═══════゚・:✿:・゚═══════
𝗛𝗨𝗧𝗔𝗡𝗚 𝗥𝗜𝗕𝗔
Nama: Yusnita
Angkatan/Gelombang : T06
Grup : 01
Nama Admin : Esa fira
Nama Musyrifah : Hayatul Fatiyyaturahma
Domisili : Sumatera utara
𝗣𝗲𝗿𝘁𝗮𝗻𝘆𝗮𝗮𝗻
بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Izin bertanya Ustadz.
Suami saya sedang terjerat riba. Saya sebelumnya tidak tahu, tadi malam baru tahu kalau beliau sedang dikejar-kejar pembayaran hutang.
Jadi saya membahas bersama suami. Suami seperti menyalahkan saya, karena saya mengingatkan untuk tidak memakai riba lagi.
Sebelumnya kami pernah terjerat riba tanpa sengaja, saya tidak tahu kalau itu riba. Ternyata riba dan hal tersebut menghancurkan keluarga kami.
Dan sekarang suami saya tahu jika itu benar-benar riba, namun beliau meminjam pinjaman dari pinjaman online. Dengan alasan untuk usahanya.
Saya mengingatkan kalau usaha memakai uang riba, tidak akan maju bahkan bisa hancur. Jika usaha memakai uang seperti itu, lebih baik tidak usah lanjut usahanya.
Jadi dari perdebatan itu, suami saya marah. Beliau tidak mau membahas ini. Beliau tahu jika salah, “namun abang sudah kejebak”, katanya. “Kalau umi tidak ada solusi, tidak usah komentar”.
Jadi saya di sini merasa apa tidak sepenting itu saya di mata beliau.
Jadi pertanyaannya;
1⃣ Bagaimana sikap saya seharusnya kepada suami saya yang demikian?
2⃣ Apakah saya harus memakan uang dari hasil usaha dengan modal riba tersebut?
Karena saya juga bekerja di rumah menjaga anak, gajinya Rp. 500.000,- per bulan. Saya berfikir, saya makan dari sini saja. Cukup tidak cukup harus dicukupkan.
Mohon solusinya Ustadz.
جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.
𝗝𝗮𝘄𝗮𝗯𝗮𝗻
وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله أما بعد.
1. Kepada ukhty dan suami yang terjerat riba, bertaqwa kepada Allah Azza Wa Jalla dan memohon pertolongan untuk lepas dari hutang.
2. Banyak berdoa sebagaimana doa Nabi Muhammad Sholallahu ‘Alaihi Wa sallam kepada umatnya.
اَللَّهُمَّ اكْفِنِيْ بِحَلَالِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَ أَغْنِنِيْ بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ
Artinya: Ya Allah, cukupkanlah aku dengan barang yang halal hingga aku tidak butuh kepada yang haram dan cukupkanlah aku dengan keutamaan-Mu hingga aku tidak butuh kepada selain-Mu. (HR. Turmudzi)
3. Apabila ukhty dan suami memiliki aset yang dapat dijual maka jualah aset tersebut. Semampu ukhty untuk menutupi pembayaran hutang riba.
4. Support suami ukhty baik dengan doa atau usaha. Usaha yang dapat membantu suami menutupi hutang riba. Baik dengan kerja serabutan atau berjualan sesuai dengan kemampuan yang dimiliki ukhty.
5. Keuntungan usaha dari modal riba jika usahanya halal maka hasilnya halal. Dan segera lunasi hutang riba tersebut.
6. Berhemat dalam menggunakan dana sehari hari demi melunasi hutang riba.
Semoga Allah memberikan kemudahan bagi ukhty dan suami beserta kaum muslimin yang terjerat dengan riba.
والله تعالى أعلم بالصواب.
Dijawab oleh : Ustadz Aulia Ramdanu, Lc.
═══════ ゚・:✿:・゚ ═══════
𝗢𝗳𝗳𝗶𝗰𝗶𝗮𝗹 𝗔𝗰𝗰𝗼𝘂𝗻𝘁 𝗚𝗿𝘂𝗽 𝗜𝘀𝗹𝗮𝗺 𝗦𝘂𝗻𝗻𝗮𝗵 (𝗚𝗶𝗦)
WebsiteGIS:
https://grupislamsunnah.com
Fanpage: web.facebook.com/grupislamsunnah
Instagram: instagram.com/grupislamsunnah
WebsiteGBS: grupbelanjasunnah.com
Telegram: t.me/s/grupislamsunnah
Telegram Soal Jawab: https://t.me/GiS_soaljawab
YouTube: bit.ly/grupislamsunnah
Leave a Reply