Karena Al-Qur’ān menegaskan bahwa malaikat memiliki sayap seperti yang Allāh kat…

Karena Al-Qur’ān menegaskan bahwa malaikat memiliki sayap seperti yang Allāh katakan:

جَاعِلِ ٱلْمَلَـٰٓئِكَةِ رُسُلًا أُو۟لِىٓ أَجْنِحَةٍۢ مَّثْنَىٰ وَثُلَـٰثَ وَرُبَـٰعَ ۚ

_”Allāh jadikan malaikat itu sebagai utusan Allāh yang memiliki sayap, masing-masing ada yang memiliki sayap dua, tiga, empat.”_

(QS. Fāthir: 1)

Ini adalah malaikat yang memiliki sayap-sayap bagaimana dikatakan sekedar ungkapan kebaikan? Sedangkan malaikat memiliki sayap-sayap.

Kemudian juga ketika Allāh menyebutkan tentang kematian.

يَضْرِبُونَ وُجُوهَهُمْ وَأَدْبَـٰرَهُمْ

_”Malaikat memukul wajah-wajah mereka dan punggung-punggung mereka”_

(QS. Muhammad: 27)

Kemudian juga bagaimana ketika malaikat menghardik orang-orang yang zhalim ketika menjelang kematiannya.

أَخْرِجُوٓا۟ أَنفُسَكُمُ

_”Keluarlah jiwa kalian, sambil malaikat memukul, menampar mereka”_

(QS. Al-An’ām: 93)

Kemudian malaikat juga dikatakan:

 إِذَا فُزِّعَ عَن قُلُوبِهِم

_”Ketika telah dicabut rasa takut dari hati mereka”_

(QS. Saba: 23)

Malaikat mempunyai hati dan sempat takut kepada Allāh Subhānahu wa Ta’āla.

Kemudian juga ketika malaikat mempersilahkan Ahlul Jannah kemudian memberikan ucapan selamat

سَلَـٰمٌ عَلَيْكُم بِمَا صَبَرْتُمْ

_”Selamat atas kalian, selamaat dari kesabaran kalian”_

(QS. Ar-Rad: 24)

Kemudian ketika Allāh mencintai seorang hamba, Allāh sampaikan kepada Jibril, “Allāh mencintai seorang hamba maka cintailah wahai Jibril hamba tersebut”. Lalu Jibril mengumumkan kepada para malaikat yang ada di langit untuk mencintai hamba tersebut.

Ini semua menunjukkan bahwa malaikat adalah makhluk yang betul-betul real, setiap Jum’at, Allāh menyediakan malaikat yang berada di pintu-pintu masjid yang mencatat orang yang pertama kali masuk masjid.

Kemudian berikutnya sampai kemudian menutup catatannya ketika imam Ibnu naik mimbar.

Ini semua adalah gambaran malaikat yang harus kita imani dan itulah Aqidah Ahlus Sunnah wal Jamā’ah.

Semoga Allāh memberikan taufiq kepada kita tentang ketulusan aqidah kita.

Demikian.

و صلى الله عليه وسلم الله على نبينا محمد وعلى آله وصحبه وسلم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

____


View Source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Secret Link