╔══❖•ೋ°° ೋ•❖══╗

*SBUM*
*Sobat Bertanya*
*Ustadz Menjawab*

╚══❖•ೋ°° ೋ•❖══╝

*NO : 1⃣2⃣8⃣9⃣*

*Dirangkum oleh Grup Islam Sunnah | GiS*
https://grupislamsunnah.com

*Kumpulan Soal Jawab SBUM*
*Silakan Klik :* https://t.me/GiS_soaljawab

═══════ ° ೋ• ═══════

*HUKUM*
*MELAKUKAN PENGOBATAN*
*DENGAN CARA MEDITASI*

*Pertanyaan*
Nama:
Angkatan: T05
Grup : T38
Nama Admin : Savia
Nama Musyrifah : Nike
Suroyowati
Domisili : Skotlandia

بسم الله الرحمن الرحيم

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Izin bertanya Ustadz

Qodarullah saya terkena excess burping, sudah setahun lebih. Ada yang menyarankan untuk meditasi sambil dzikir Allah, Allah, Allah.

Di sisi lain ada saudara saya mengatakan, “dzikir itu tidak dianjurkan, karena hanya menyebut Allah, Allah bukan nama-Nya. Misal Subhanallah atau bisa juga dengan dzikir Astaghfirullah.

Pertanyaannya : Bolehkan dzikir dengan menyebut nama Allah?

Mohon pencerahannya Ustadz.

جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.

*Jawaban*

وعليكم السلام ورحمة اللّه وبركاته

بسم الله

وبارك فيك

Hukum meditasi atau pengobatan dengan menyebut nama Allah atau dzikir dengan nama Allah saja adalah perbuatan yang tidak dilakukan oleh Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wasallam begitu pula para sahabatnya. Dzikir tersebut biasa dilakukan oleh tarekat Sufi yang menggunakan lafadz Allah atau hu atau huwa sebagai dzikir.

Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wasallam bersabda :

من عمل عملا ليس عليه أمرنا فهو رد
Barangsiapa yang beramal suatu amalan yang tidak ada contohnya dari kami maka amalan tersebut tertolak. (HR Muslim)

Maka apabila ukhty terkena excess burping lebih baik serahkan dan bawa ke ahlinya yaitu dokter yang dapat mendiagnosa penyakit ukhty.

والله تعالى أعلم

Dijawab oleh : Ustadz Aulia Ramdanu, Lc

═══════ ° ೋ• ═══════

*Official Account Grup Islam Sunnah (GiS)⁣⁣*

WebsiteGIS:
https://grupislamsunnah.com
Fanpage: web.facebook.com/grupislamsunnah
Instagram: instagram.com/grupislamsunnah
WebsiteGBS: grupbelanjasunnah.com
Telegram: t.me/s/grupislamsunnah
Telegram Soal Jawab: https://t.me/GiS_soaljawab
YouTube: bit.ly/grupislamsunnah

View Source


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *