╔══❖•ೋ°° ೋ•❖══╗
           
                    *SBUM*
            *Sobat Bertanya*
         *Ustadz Menjawab*

╚══❖•ೋ°° ೋ•❖══╝

*NO : 8⃣7⃣4⃣*

*Dirangkum oleh Grup Islam Sunnah | GiS*
  https://grupislamsunnah.com

  *Kumpulan Soal Jawab SBUM*
  *Silakan Klik :* https://t.me/GiS_soaljawab

═══════ ° ೋ• ═══════

  *BELAJAR TAUHID TERLEBIH DAHULU*

*Pertanyaan*

Nama : Claudia
Angkatan: T03
Grup : 029
Nama Admin : Sari & Suci
Nama Musyrifah : Santi Ummu Nabila
Domisili : Bekasi

     
*TANYA USTADZ*

بِسْـمِ اللّهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيْمِ
اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّهِ وَبَرَكَاتُه

Ahsanallahu ilaikum Ustadz, semoga Ustadz & keluarga serta semua umat Islam di mana pun berada… selalu dalam hidayah dan lindungan Allah Subhanahu waa Ta’ala, Aamiin Ya Rabbalalamin…

Ustadz ana akhwat mualaf hampir 2 tahun dan semenjak memeluk islam Alhamdulillah ana bertemu dengan sahabat fillah penuntut ilmu di kajian salafi baik zoom dan offline. Di samping itu ana juga ada bergabung di majelis ilmu sesama mualaf dengan guru yang mualaf, tapi tidak bermanhaj salafi.

Bagaimanakah itu Ustadz? Karena di dalam kajian tersebut ada membahas topik kristologi dengan tema kenapa islam?

Dalam kajian itu di bahas tentang Al maseh (nabi Isa) dalam kristen dan islam. Niat ana hanya untuk sebagai bahan acuan jika di pertanyakan kenapa saya masuk islam.

Alhamdulillah, Qadarullah salah satu sahabat fillah ana mengingatkan untuk sebagai mualaf ana fokus di tauhid “Laaillahaillallah”. Belajar dasar-dasar Islam, bacaan sholat yang sesuai ajaran Nabi. Belajar baca iqra’/juz amma / Al-Qur’an. Dan tuntunan ibadah yang sunnah. Tadinya ana berfikir ikuti kajian mereka yang tidak salafi karena menghargai teman yang ajak. Tapi ternyata tidak bisa dalam menuntut ilmu dengan cara begitu ya ustadz, untuk menghargai teman dengan niat menuntut ilmu dengan siapa saja dengan niat belajar. Ambil baiknya tinggalkan buruknya. Ternyata tidak bisa begitu karena kata sahabat ana kalau kita sudah bisa membedakan mana yang baik dan yang buruk kita lebih pandai dari Ustadz..

Mohon pencerahan Ustadz untuk ana yang baru mengenal Islam ini. Bagaimana baik nya ana belajar Islam.

جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.

*Jawaban*

وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والصلام على رسول الله اما بعد.

Saran dari teman ukhty untuk mempelajari tauhid terlebih dahulu adalah benar. Seseorang yang baru mengenal islam hendaknya memperkuat pondasi islamnya dengan mempelajari tauhid, aqidah dan ibadah harian.

Adapun mempelajari kristologi maka bukan saatnya untuk ukhty untuk mempelajari hal itu. Apabila orang yang tidak kuat tauhid dan aqidah ketika mempelajari kristologi, maka bisa jadi akan goyang aqidah dan tauhid kepada Allah.

Kemudian hendaknya ukhty mengambil ilmu atau menghadiri kajian kepada ustadz-ustadz yang bermanhaj salaf. Agar ukhty tidak tersesat masuk ke dalam golongan.

Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda :

اِفْتَرَقَتِ الْيَهُودُ عَلَى إِحْدَى وَسَبْعِينَ فِرْقَةً كُلُّهَا فِي النَّارِ إِلاَّ وَاحِدَةً، وَافْتَرَقَتْ النَّصَارَى عَلَى اثْنَتَيْنِ وَسَبْعِينَ فِرْقَةً كُلُّهَا فِي النَّارِ إِلاَّ وَاحِدَةً، وَسَتْفَتِرقُ هَذِهِ الْأُمَّةُ عَلَى ثَلَاثٍ وَسَبْعِينَ فِرْقَةً كُلُّهَا فِي النَّارِ إِلاَّ وَاحِدَةً.

“Umat Yahudi telah terpecah menjadi 71 kelompok. Semuanya masuk neraka, kecuali satu kelompok. Umat Nasrani terpecah menjadi 72 kelompok, semuanya masuk neraka, kecuali satu. Umatku akan terpecah-belah menjadi 73 golongan. Semuanya masuk neraka, kecuali satu golongan”.

Dalam lafadz yang lain :

سَتَفْتَرِقُ أُمَّتِى عَلَى ثَلَاثٍ وَسَبْعِينَ فِرْقَةً كُلُّهُمْ فِى النَّارِ اِلَّا وَاحِدَةً.

“Umatku akan terpecah menjadi 73 golongan semuanya masuk neraka kecuali satu”.

Para sahabat bertanya, Siapakah satu golongan yang selamat itu”? Nabi menjawab, _ma ana ‘alaihi wa ashhabi_ (golongan yang berjalan di atas petunjukku dan para sahabatku).

والله تعالى أعلم بالصواب
أولياء رمضان

  Dijawab oleh : Ustadz Aulia Ramdanu, Lc
        Diperiksa oleh : …..

View Source


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *